Ketika anda mencoba untuk membukanya maka anda mendapati pesan yang bertuliskan seperti dibawah ini.
Error Message Handler.handlerMessage (-1)"
"Camera failed ErrorCallbakOnError
Tentu hal ini amatlah menggangu, dikarenakan keberadaan kamera termasuk hal krusial dalam sebuah perangkat telefon moderen sekarang ini. Jika tanpanya, tentu kurang asik. Karena berfoto ria merupakan aktivitas lazim di temui pada pengguna ponsel Android atau juga ponsel berbasis OS lainnya. Tanpa kamera sebuah ponsel terasa kurang greget. Bukan begitu?
Nah di artikel ini saya akan coba tawarkan sebuah solusi perbaiki kamera tidak bisa di buka pada HP Android anda. Silahkan di ikuti dan hasilnya, semoga dapat membenahi masalah pada aplikasi kamera smartphone anda.
Langkah 1. Coba lakukan pembersihan pada data aplikasi kamera.
Langkah 2. Coba menuju Settings (Pengaturan) > Apps (Aplikasi) -> Running (Berjalan) -> Kamera -> Stop process.
Langkah 3. Jika masalah tetap ada, maka coba install aplikasi kamera lainnya seperti CameraFX, Camera 360 yang ada di Play Store milik Google itu.
Jikalau setelah mencoba semua aplikasi kamera yang ada, namun masalah tetap ada, bisa jadi problemnya ada pada hardware anda. Bisa jadi lensa kamera rusak atau bergeser, atau IC-nya dan alasan lainnya. Jika sudah begitu maka langkah yang bijak adalah membawanya ke service center smartphone anda.
0 Komentar untuk "Perbaiki Kamera Gagal Di HP Android"
Silahkan berkomentar dengan bijak dan positif. Komentar anda menunjukkan sikap anda. Terima kasih :-)