Lari Pagi |
- 05.00 : Bangun Pagi terus mencuci muka lalu minum air putih hangat dan sholat shubuh.
- 05.30 - 06.00 : Lari pagi. rutenya tidak jauh-jauh dari rumah. Palingan didepan rumah saja, dan itupun hanya 30 menit saja.
- 06.00 sampai puas : Update blog Super Copying.
Itulah rutinitas penulis sehari-hari. Kenapa penulis ingin sekali membagi artikel manfaat lari pagi setiap hari kepada sobat Super Copying ?. Saat berlari, penulis merasakan setiap detakan jantung yang normal sebelum penulis berhenti merokok (Baca : Cara Mudah Berhenti Merokok Dalam Jangka 7 Hari atau Seminggu ). Oleh sebab itu penulis membiasakan lari pagi setiap hari. Dimana manfaat lari pagi setiap hari bagi tubuh dapat memperbaiki kesehatan organ-organ tubuh, terutama jantung. Apalagi bekas perokok seperti penulis, dan rokok sangat berdampak buruk bagi penulis dulunya (Baca : Dampak buruk merokok bagi kesehatan tubuh manusia ).
Jadi sobat Super Copying, biasakanlah olahraga lari pagi setiap hari. Jika kita terbiasa olahraga lari setiap pagi, maka sampai tuapun insyaallah akan selalu bugar. Kesempatan yang bagus untuk lari pagi itu adalah sebelum sobat Super Copying sarapan pagi. Karena manfaat lari pagi sebelum sarapan membuat nafsu makan kita bertambah. Bagi yang memiliki tubuh yang kurus ini sangat membantu sekali dalam proses menggemukkan badan (Baca : Cara mudah untuk menggemukkan badan tanpa mengurangi kesehatan tubuh).
Sebenarnya lari pagi itu adalah olahraga yang menyenangkan. Karena udara pada pagi hari itu bebas polusi, itupun penulis rasakan sendiri. Beda dengan udara di perkotaan, pagi jam 05 belum tentu mendapatkan udara yang segar. Tetapi sobat Super Copying jangan asal lari saja. Karena lari pagi yang baik adalah dengan memperhatikan pakaian yang kita pakai, bagaimana cara mengatur nafas yang baik. Relaksasi setelah berlari.
Berikut penulis jabarkan tata cara lari pagi yang baik versi Super Copying :
- Jangan lupa memakai sepatu lari : Pengalaman penulis berlari dengan sandal ada juga, efeknya luar biasa sakit. Karena tapak kaki akan mudah lecet. Saran penulis sebaiknya menggunakan sepatu kusus lari. Kenyamanan dalam berlari sangat penting sekali.
- Pilihlah pakaian yang bisa menyerap keringat dengan cepat : Pakaian juga berpengaruh lo. Karena keringat yang banyak akan menyebabkan panas atau gerah.
- Aturlah nafas saat berlari pagi : Mengatur nafas sangat berpengaruh positif dalam olahraga lari pagi. Cobalah sobat atur nafas anda dengan menghitung angka 1 sampai 8. Cara ini sangat membantu sobat agar tidak kelelahan saat lari pagi.
- Lari pagilah selama lebih kurang 30 Menit : Lari pagi sebaiknya dilakukan selama 30 menit saja, tidak lebih tidak kurang. Waktu 30 menit sangat efektif untuk membakar lemak yang ada didalam tubuh. Jikalau sobat melakukan lebih dari 30 menit efeknya nanti kelelahan. Ingat tubuh kita bukan mesin.
Itulah tata cara lari pagi yang baik versi Super Copying. Setelah sobat membaca tata cara diatas, ada baiknya sobat membaca manfaat lari pagi seperti dibawah ini :
- Untuk wanita : Bagi wanita, lari pagi bermanfaat untuk membentuk badan yang ideal dan sangat membantu dalam memperlancar siklus mentruasi.
- Untuk orang yang melakukan program diet : Bagi sobat yang sedang menjalani program diet, lari pagi sangat efektif membantu. Karena lari pagi sangat ampuh untuk membakar lemak.
- Untuk mata : Penelitian yang telah dilakukan oleh beberapa para ahli. Lari pagi sangat dapat mengurangi resiko terganggunya penglihatan pada mata (Baca : Manfaat buah wortel untuk kesehatan tubuh dan mata).
- Menguatkan tulang : Manfaat lari pagi untuk tulang ternyata ada juga lo. Para peneliti mengatakan orang lari pagi dengan orang yang hanya melakukan senam aerobik, memiliki kekuatan tulang yang lebih dari pada orang yang melakukan aerobik.
- Konsentrasi pada otak : Lari pagi ternyata dapat memberikan manfaat pada otak. Buktinya saat penulis mengupdate artikel ini, Konsentrasi otak meningkat. Walaupun suara mobil tetangga, TV, Musik dan hiruk pikuk kendaraan membuat kebisingan.
- Membuat tidur kita lebih nyenyak : Ini sangat berguna sekali buat sobat yang memiliki penyakit Imsonia.
Ternyata banyak sekali manfaat lari di pagi hari. Sobat Super Copying semoga artikel Manfaat Olahraga Lari Di Pagi Hari Bagi Kesehatan Tubuh bermanfaat hendaknya bagi sobat sekalian. Penulis mengucapkan terima kasih jika sobat berkomentar dibawah ini. Minimal bertanya dan memberikan saran untuk artikel selanjutnya.
0 Komentar untuk "Manfaat Olahraga Lari Di Pagi Hari Bagi Kesehatan Tubuh"
Silahkan berkomentar dengan bijak dan positif. Komentar anda menunjukkan sikap anda. Terima kasih :-)